TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA. KOMENTAR ANDA MERUPAKAN KEHORMATAN BAGI KAMI.
Komentar, masukan, ide, dan gagasan Anda sangat kami butuhkan di sini. Demi majunya kegiatan belajar mengajar SD kami. Utamanya untuk meningkatkan prestasi belajar para peserta didik kami. Salam untuk orang-orang yang dekat di hati Anda. Mari bersama kita tingkatkan mutu pendidikan di Indonesia!

Kamis, 09 Februari 2012

Kunjungan Wisata Industri ke Pabrik Kacang Dua Kelinci

Hari Rabu, 8 Februari 2012 siswa-siswi SD Negeri 3 Megawon mengadakan kunjungan wisata industri ke perusahaan kacang PT Dua Kelinci yang berlokasi di wilayah Kabupaten Pati. PT Dua Kelinci sebagai pabrik makanan terbesar di Kabupaten Pati dan sekitarnya membuka layanan wisata industri bagi masyarakat yang ingin mengetahui fasilitas pabrik dan proses produksi hingga siap dikonsumsi.

"Sebetulnya sejak lama kami membuka kunjungan masyarakat yang ingin mengetahui proses pembuatan kacang merek 'Dua Kelinci' dan produk lainnya," kata Presiden Direktur PT Dua Kelinci, Hadi Sutiono.

Selama setahun terakhir, katanya, PT Dua Kelinci menerima kunjungan masyarakat berasal dari sejumlah daerah di Tanah Air. Jumlah mereka yang telah berkunjung ke pabrik itu, katanya, mencapai ribuan orang.

"Kunjungan tidak terbatas dari institusi pendidikan, tetapi masyarakat umum juga boleh melakukan kunjungan," ujarnya.

Bahkan, lanjut Hadi, jumlah pengunjung gerai Kacang Dua Kelinci selama setahun bisa mencapai kira-kira seratus ribu orang.

Dalam kunjungan tersebut berlangsung di bawah arahan pemandu wisata dari perusahaan tersebut. Pengunjung selain disuguhi tayangan film animasi di ruang movie theatre, juga diajak berkeliling pabrik melihat-lihat proses pembuatan kacang garing. Mulai dari pencucian, pengeringan sampai pengemasan. Semua acara berjalan di bawah panduan para pemandu wisata. Tapi sayang dalam lingkungan pabrik, para pengunjung tidak diperkenankan mengambil gambar. Namun untuk yang di luar lokasi pabrik pengunjung bebas mengambil gambar. Mengenai album kunjungan wisata industri ke PT Dua Kelinci dapat dilihat di sini. Atau klik di sini.




























4 komentar:

  1. boleh minta contact person 2 kelincinya ga? tlg kirim ke email aq ya an_barjan@yahoo.co.id makasih banyak

    BalasHapus
    Balasan
    1. coba hubungi PT Dua Kelinci di alamat ini : Jl.raya Raya Pati Kudus Km 6,3, Pati. CP : (0295) 381407 dan (0291) 381393.

      Hapus
  2. Aq juga minta contact person bagian kunjungan, kami dari MI juga pengen berkunjung kesana. Tlg dibantu ya...prosesnya izinya gmn?

    BalasHapus
    Balasan
    1. rizquna brakas, coba hubungi PT Dua Kelinci di alamat ini : Jl.raya Raya Pati Kudus Km 6,3, Pati. CP : (0295) 381407 dan (0291) 381393.

      Hapus

Silahkan isi komentar, bebas tapi sopan!